a093ecce-e478-453e-ae3f-39a0f1433696.jpg

Caceres puji kemenangan penting melawan Napoli

SHARE
Caceres puji kemenangan penting melawan Napoli
Caceres puji kemenangan penting melawan Napoli
Caceres puji kemenangan penting melawan Napoli

Martin Caceres mengungkapkan bahwa kemenangan 3-1 Bianconeri atas Napoli hari Minggu lalu merupakan balas dendam yang sempurna setelah rentetan pekan yang sulit dimana mereka hanya bisa meraih dua hasil imbang dalam tiga laga terakhir.

Pemain asal Uruguay ini, yang untuk pertama kalinya kembali beraksi usai mengalami cedera paha saat kemenangan kandang 3-2 atas Roma Oktober lalu, memainkan peran penting sepanjang 96 menit laga yang mendebarkan dimana ia mencetak gol serta bertahan dengan baik sebagaimana sang Nyonya Tua berhasil kembali pulang ke Turin dengan tiga poin.

Berbicara kepada Sky Sport, pemain berusia 27 tahun ini mengawali dengan memberikan komentarnya mengenai masa-masa sulit berada di sisi lapangan: “Saya masih muda, namun ini tanpa diragukan lagi merupakan cedera paling signifikan yang pernah saya alami. Sangat sulit untuk tidak dapat bermain selama tiga bulan, terutama ketika hanya bisa menyaksikan rekan satu tim saya dari pinggir lapangan. Untungnya, sekarang saya sudah kembali ke dalam skuad.”

Gol Caceres di babak kedua – yang menjadikan sang juara bertahan mengambil alih keunggulan di Naples – adalah gol pertamanya dalam seragam Bianconeri sejak Oktober tahun 2012 ketika ia mencetak gol melawan Partenopei di Juventus Stadium.

Terlalu bahagia untuk menjelaskan langkah demi langkah terjadinya gol kepada sang penyiar, Caceres mengatakan: “Saya mempersiapkan diri saya saat Pirlo mengambil tendangan bebas, berhasil menyambutnya dan gol pun tercipta.”

Kemenangan di San Paolo tidak hanya menjadikan Juventus mampu menuju ke laga paruh musim kedua liga dengan selisih tiga poin dari pesaing terdekat Roma di puncak klasemen namun juga membuat pasukan Massimiliano Allegri mematahkan kutukan 14 tahun di Naples.

Dan Cacers tentu saja, sangat bahagia dengan bagaimana semua terjadi di arena dimana sebelumnya terkenal sangat sulit ditaklukan.

“Kami memenangkan laga besar melawan Napoli. Itu adalah laga yang penting karena kami datang ke Naples usai serangkaian hasil imbang. Saya pikir kami memberikan reaksi yang baik usai Britos berhasil menyamakan kedudukan. Menang dengan cara yang kami lakukan memberikan saya kebahagiaan yang luar biasa. Kami layak memenangkannya.

“Kami memasuki lapangan pada tiap laga dengan memberikan seluruh kemampuan kami dan kami berhasil kembali dari San Paolo, tempat dimana kami belum pernah menang sebelumnya selama beberapa tahun, dengan raihan tiga poin. Laga tersebut membuat kami dapat menyampaikan pesan kepada semua orang bahwa kami Juventus dan kami selalu berlaga untuk menang.”

Item Terkait