46b892a2-0291-412c-b43c-9aa7f0676f42.png

#TalentTrack, Empat pemain lakukan pertunjukan hebat

SHARE
#TalentTrack, Empat pemain lakukan pertunjukan hebat
#TalentTrack, Empat pemain lakukan pertunjukan hebat
#TalentTrack, Empat pemain lakukan pertunjukan hebat

Edisi minggu ini dari #TalentTrack dimulai dengan mantan kapten Primavera Pol Garcia Tena, yang saat ini dipinjamkan untuk bermain di Serie B bersama Vicenza.

Dengan tim yang berbasis di Veneto sedang mencari target untuk kembali ke papan atas Italia untuk pertama kalinya sejak musim 2000/01, pasukan Pasquale Marino mengalahkan saingan mereka untuk promosi dengan skor 2-0 atas 10 pemain Bologna.

Meskipun biasanya dikenal sebagai bek tengah, Garcia Tena bermain penuh 90 menit di bek kiri dan dua gol dari Federico Moretti memungkinkan Biancorossi untuk mendekatkan jarak dengan Gialloblu di tempat kedua dengan sekarang hanya tertinggal satu poin di klasemen.

Pemuda Spanyol telah menikmati masa pinjamannya dengan Vicenza sejauh ini, 18 penampilan selama musim ini serta telah mencetak satu gol saat melawan Catania pada bulan Oktober.

Di tempat lain, Eric Lanini mencatatkan namanya di papan skor untuk Virtus Entella saat menelan kekalahan 5-2 dari Pescara pada Sabtu sore.

Setelah menghabiskan musim 2013/14 dengan status pinjaman bersama Prato, pemain berusia 21 tahun itu, yang dimiliki bersama oleh Juventus dan Palermo, bergabung dengan Biancocelesti pada awal musim ini di mana ia kini telah mengantongi tiga gol.

Lanini adalah penyerang yang bagus, diberkati dengan kemampuan dribbling yang sangat baik dan memiliki bakat untuk menemukan posisi secara teratur. Dia terikat dengan akademi muda Juventus pada usia 13 dan membintangi Torneo di Viareggio pada tahun 2013, menyelesaikan turnamen dengan menjadi pencetak gol terbanyak dengan lima gol.

Timnya saat ini berada sedikit di atas zona degradasi, anak muda kelahiran Torino ini perlu untuk melakukan pertunjukan yang mengesankan jika Virtus Entella ingin memiliki kesempatan untuk bertahan di Serie B.

Pemain sayap serbaguna Mame Thiam juga terus mempertajam nalurinya di depan gawang akhir pekan ini setelah Lanciano bermain imbang 2-2 dengan Cittadella.

Penyerang asal Senegal, mencatatkan gol ketujuhnya musim ini saat ia membawa timnya unggul 2-1 pada 24 menit sebelum tim tamu menyamakan kedudukan. Meskipun bermain imbang di kandang, Lanciano tetap tertinggal satu poin dari Perugia, yang menempati akhir play-off di posisi kedelapan.

Dan akhirnya, pemain lain yang terus mendapatkan sambutan hangat untuk penampilannya sebagai pemain pinjaman, kali ini di papan atas Italia, adalah penjaga gawang Nicola Leali.

Kiper berusia 22 tahun terus menciptakan clean sheet untuk Cesena setelah susah payah meraih kemenangan 1-0 atas Udinese pada hari Minggu, dan kemudian menperpendek jarak mereka menjadi empat poin dari zona aman.

Dengan pertempuran degradasi di Serie A semakin panas, Leali berada dalam performa bintang dengan menjaga serangan duet Cyril Thereau dan Antonio Di Natale selama pertandingan di Dino Manuzzi.

Item Terkait