olympique 2.jpg

Pertemuan-pertemuan sebelumnya dengan Marseille

SHARE
Pertemuan-pertemuan sebelumnya dengan Marseille
Pertemuan-pertemuan sebelumnya dengan Marseille
Pertemuan-pertemuan sebelumnya dengan Marseille

Satu kemenangan dan dua kekalahan adalah total rekor Juventus melawan Olympique Marseille. Karena kedua tim akan saling berhadapan malam ini di bagian selatan Perancis, Bianconeri mencoba menyamai catatan agar sama-sama meraih dua kemenangan.

Klub paring berprestasi di Perancis dan Italia ini telah bertemu dalam tiga kesempatan, satu kali dalam kompetisi persahabatan pada 23 Agustus 1994 dan dalam dua leg ronde pertama Piala Eropa di bulan September 1972. Nantinya pada tahun itu, Juventus akan melenggang ke final di Belgrade sebelum kalah di laga pamungkas di tangan Ajax asuhan Johan Cruff.

1972/73 PIALA EROPA: JUVE 3-1 MARSEILLE

Dipertemukan di ronde pertama pada Piala Eropa musim 1972/73, Juventus dan Marseille saling berhadapan untuk pertama kalinya pada 13 September 1972. Tim Perancis berhasil meraih keunggulan kandang di Lyon berkat gol bunuh diri Sandro Salvadore tak lama setelah jeda.

Dua pekan kemudian di Turin, Bianconeri siap membalikkan ketertinggalan di leg pertama dan mereka pun berhasil dengan gemilang. Saat laga baru berjalan empat menit, Roberto Bettega melompat tinggi mencetak gol sundulan untuk mengawali keunggulan Sang Nyonya Tua, mengikis keunggulan leg pertama tim tamu.

secondo gol di bettega olympique marsiglia.jpg

Kerja yang sangat baik dari Helmut Haller menggandakan keunggulan mereka setengah jam kemudian; menerima dengan baik sebuah bola sapuan lawan di pinggir kanan kotak penalti, sang pemain Jerman menggiring bola hingga ke tepi lapangan untuk kemudian mengirim bola kepada Bettega yang sekali lagi tanpa kesalahan mencetak gol dari jarak dekat.

Skor tidak berhenti di sana saat jeda. Sebuah bola muntah di dalam wilayah Marseille, sebuah ungkitan melewati bek lawan dan Haller pun lolos, membawa bola sepanjang 28 meter sebelum dengan dingin menyarangkan bola ke gawang Georges Carnus untuk memastikan kemenangan agregat 3-1 bagi Juve.

PERSAHABATAN 1994: MARSEILLE 2-0 JUVE

Hingga 22 tahun berikutnya baru kedua tim bersua lagi. Partai persahabatan pra-musin pada 23 Agustus di Stade Velodrome pada hari itu ditentukan oleh dua gol dari pemain Irlandia, Tony Cascarino, yang pertama sebuah penyelesaian menukik dari dalam kotak penalti, yang kedua, sebuah gol dari titik putih.

Namun kekalahan tersebut tak banyak mempengaruhi persiapan musim panas tim asuhan Marcelo Lippi, sebab Bianconeri akhirnya meraih dua gelar domestik pada bulan Mei musim itu, menjuarai Serie A dan Coppa Italia, mengalahkan Parma 3-0 dalam dua leg.

Karena musim penting kini ada di hadapan mata kedua tim yang sama-sama berwajah baru ini, sebuah kemenangan malam ini akan menjadi modal untuk memastikan langkah awal mereka di ajang yang masing-masing klub ikuti dengan kondisi sebaik mungkin.

Item Terkait