Nedved vs Viola

Juventus dan Fiorentina di laga-laga pembuka musim

SHARE
Juventus dan Fiorentina di laga-laga pembuka musim
Juventus dan Fiorentina di laga-laga pembuka musim
Juventus dan Fiorentina di laga-laga pembuka musim

DUEL-DUEL MELAWAN FIORENTINA DI LAGA PERDANA

CATATAN PERTANDINGAN DI TURIN

Pertandingan pembuka Serie A pada hari Minggu dini hari (21/8 WIB) nanti melawan Fiorentina akan menjadi yang kelima kalinya Juventus menghadapi Fiorentina di laga perdana dalam satu musim. Dalam peristiwa semacam ini sebelumnya, pada Agustus 2008, kedua tim bermain imbang 1-1 di Stadio Artemio Franchi ketika gol pembuka Pavel Nedved disamai oleh gol penyeimbang Alberto Gilardino di penghujung laga.

Skor 1-1 identik dengan yang terjadi pada Oktober 1941 – kali pertama kedua tim saling berhadapan di laga perdana musim itu – Ferruccio Valcareggi mencetak gol untuk tuan rumah setelah Riza Lushta sebelumnya membawa Juve unggul.

Ceritanya berbeda pada September 1949 ketika Bianconeri membungkus kemenangan 5-2 di kandang atas La Viola berkat tiga gol John Hansen dan gol-gol dari Giampiero Boniperti dan Rinaldo Martino.

Juve kembali berjaya sekali lagi pada September 1991, laga sangat ketat yang menghasilkan sundulan keras Pierluigi Casiragi yang memisahkan kedua tim dan Juve menang 1-0 di Turin (cuplikan-cuplikannya tersedia pada video di bawah ini]

Juventus telah memenangkan 51 dari 77 pertandingan Serie A dimana mereka menjamu Fiorentina di Turin. Tim asal Tuscany itu pulang dengan kemenangan hanya dalam enam kali kesempatan, yang terakhir terjadi pada Maret 2008, yang tetap menjadi satu-satunya kekalahan dalam 24 pertemuan terakhir dengan La Viola.

MODAL BERHARGA BIANCONERI

Juventus adalah tim yang telah memenangkan jumlah pertandingan lebih banyak (53) dan mencetak lebih banyak gol (182) dari tim manapun di Serie A Italia, kalah hanya dua kali dalam 32 kali di laga-laga pembuka musim: 0-1 melawan Bari pada 2010 dan 0-1 melawan Udinese pada 2015.

Ramalan memihak kepada Bianconeri kali ini khususnya karena mereka telah mengamankan raihan poin-poin maksimal dalam seluruh lima pertandingan awal musim yang dilangsungkan pada hari Sabtu.

Kekuatan pertahanan Sang Nyonya Tua juga mendapat nilai lebih dari statistik impresif laga perdana musim tersebut, yakni bahwa klub terakhir yang mencetak gol ke gawang Bianconeri lebih dari satu kali di kandang mereka sendiri adalah Catanzaro pada 1971 – pertandingan yang akhirnya dimenangkan Bianconeri dengan skor 4-2.

JATUH-BANGUN LA VIOLA DI AWAL MUSIM

Fiorentina adalah tim yang kebobolan gol terbanyak di laga-laga perdana kompetisi Serie A – total 99 gol.

Lebih jauh lagi, La Viola menambah panjang daftar kekalahan ketika melakoni laga pembuka musim di kandang lawan, menang cuma sekali dalam 10 pertandingan terakhir (Menang tandang 3-2 atas Udinese pada 1997), tiga kali imbang dan kalah dalam keenam laga lainnya.

Item Terkait