melbourne_juventus_match.jpg

Melbourne menang lewat adu penalti

SHARE
Melbourne menang lewat adu penalti
Melbourne menang lewat adu penalti
Melbourne menang lewat adu penalti

Melbourne Victory raih kemenangan pembuka dalam ajang International Champions Cup tahun ini berkat unggul 4-3 dalam drama adu penalti atas Juventus pada hari Sabtu (23/7).

Gol cantik Carlos Blanco Moreno dari dekat garis tengah lapangan membawa Bianconeri unggul tak lama sebelum menit ke-60, tapi Jai Ingham mencetak gol penyeimbang tujuh menit sebelum waktu normal berakhir sehingga pertandingan harus ditentukan lewat adu penalti.

melbourne_juventus_tifosi_02.jpg
melbourne_juventus_jay.jpg

Juventus mengawali laga persahabatan ini dengan baik dan hampir mencetak gol pembuka dalam waktu tujuh menit ketika tembakan Alberto Cerri sedikit melambung di atas mistar gawang.

Bek sayap Pol Lirola dan Alex Sandro bergerak maju di sektor sayap, menciptakan bahaya dari permainan terbuka, namun peluang berikutnya tim tamu datang dari sepakan bebas Paulo Dybala, yang hanya melambung beberapa sentimeter di atas gawang kiper Melbourne, Lawrence Thomas.

Dari sini, anak asuh Massimiliano Allegri menguasai laga dan sepakan bebas Dybala lainnya berujung tembakan Daniele Rugani yang membentur tiang di menit ke-30 padahal Thomas sudah mati langkah. Kiper itu memblok upaya Cerri lagi setelah itu.

Setelah dihujani tekanan demi tekanan Bianconeri, Melbourne mengakhiri babak pertama dengan baik dan justru hampir meraih keunggulan ketika Besart Berisha menanduk bola dari posisi terbuka yang memaksa Neto melakukan penyelamatan dengan refleks yang bagus.

Karena pertandingan berakhir tanpa gol saat jeda, Allegri membuat delapan pergantian dalam susunan pemainnya, dan di menit ke-58, keputusan itu membuahkan hasil ketika pemain bertahan pengganti, Carlos Blanco Moreno, melihat kiper lawan keluar dari sarangnya untuk membawa timnya unggul dengan sebuah tembakan dari dekat garis tengah lapangan.

melbourne_juventus_blanco_01.jpg
melbourne_juventus_blanco_02.jpg

Akan tetapi, tim tamu tak mampu mempertahankan keunggulannya di sisa babak kedua, karena gelandang Melbourne, Ingham, melepas tembakan akurat ke pojok bawah gawang di menit ke-83, sehingga pertandingan dilanjutkan dengan adu penalti.

Allegri dan pasukannya berharap lebih beruntung ketika mereka menghadapi Tottenham Hotspur di laga kedua International Champions Cup pada Selasa depan (26/7), yang akan dimulai pada pukul 20.00 waktu Australia (17.00 WIB).

JUVENTUS

Neto (Audero 65); Rugani (Parodi 45), Marrone, Severin (Blanco Moreno 45); Lirola, Lemina (Macek 45), Hernanes (Vitale 45), Asamoah (Kastanos 45), Alex Sandro (Coccolo 45); Dybala (Padovan 45), Cerri (Rosseti 45)

Cadangan: Loria, Del Favero, Pereyra, Pjanic, Benatia

Pelatih: Allegri

Item Terkait