cover_lichtsteiner_0304.jpg

Lichtsteiner sambut tantangan Barcelona

SHARE
Lichtsteiner sambut tantangan Barcelona
Lichtsteiner sambut tantangan Barcelona
Lichtsteiner sambut tantangan Barcelona

Tiga poin saat melawan Palermo membuat Juve selangkah lebih dekat kepada gelar Serie A tapi kebanyakan komentar pasca pertandingan nampaknya fokus kepada tantangan Bianconeri selanjutnya berupa Barcelona – dan Stephan Lichtsteiner punya pandangan yang tak berbeda.

“Penting bagi kami untuk mengalahkan Chievo dan memberi tekanan kepada Roma,” tekan bek sayap Swiss setelah memainkan perannya – dan mengawali gol kedua – dalam kemenangan 2-0 Juve pada Sabtu malam (Minggu dini hari WIB).”

“Tentu saja pertandingan melawan Barca ada dalam pikiran kami karena kami sudah lama menginginkannya. Laga nanti akan sangat sulit tapi kami tidak sabar untuk turun bermain. Ini adalah jenis pertandingan yang membuat motivasi begitu tinggi.”

“Kami percaya diri sebab kami performa kami sedang baik. Barca tidak selalu kokoh di lini belakang dan dengan formasi yang kami mainkan saat ini kami sangatlah berbahaya saat menyerang.”

“Kami harus menekan dengan cerdas tapi juga tahu kapan harus bertahan dan memastikan kami tidak membiarkan mereka mendapat ruang kosong karena penyerang-penyerang mereka bisa menjadi sulit ditangani jika harus berhadapan dengan mereka satu lawan satu.”

“Semoga kami bisa tampilkan yang terbaik dan melaju ke babak empat besar.”

“Sulit untuk mengatakan apakah kami mampu juara musim ini tapi hal itu tentunya adalah tujuan kami.”

Ditanya tentang Paulo Dybala, yang tampil luar biasa saat melawan Chievo, Stephan mengatakan: “Saya bukanlahs eorang pelatih jadi sulit bagi saya untuk mengomentari potensinya. Yang dapat saya katakan adalah bahwa ia adalah seorang pemain profesional yang memiliki segala yang ia perlukan untuk memiliki karir yang fantastis.”

Item Terkait