tottenham juve cuadrado.JPG

Sorotan pada Tottenham Hotspur

SHARE
Sorotan pada Tottenham Hotspur
Sorotan pada Tottenham Hotspur
Sorotan pada Tottenham Hotspur

Undian babak 16 besar Liga Champions Eropa pada Senin malam (11/12) membawa lawan baru bagi Bianconeri sebab **Juventus akan menghadapi Tottenham Hotspur** di babak gugur yang pertama.

Ini akan menjadi lawatan Juve kedua ke Stadion Wembley musim ini setelah **Bianconeri mengadakan perjalanan ke London** untuk menjalani laga pra-musim yang dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 2-0. Berikut ulasan singkat tentang laga yang pastinya akan menarik:

BAGAIMANA MEREKA SAMPAI KE SINI

Tim asuhan Mauricio Pochettino lolos dari grup yang dapat dikatakan tersulit di kompetisi ini yang ditempati oleh Real Madrid, Borussia Dortmund dan APOEL.

Spurs mencatatkan 5 kemenangan, 1 imbang dan 0 kekalahan dalam enam laga di fase grup, mengalahkan Borussia Dortmund baik kandang maupun tandang dan menaklukkan Real Madrid 3-1 di Wembley dan bermain imbang 1-1 di Bernabeu.

Sang andalan asal Inggris, Harry Kane, mencetak enam gol di fase grup sementara Heung-Min Son mencetak tiga gol.

PERBANDINGAN SATU LAWAN SATU

Juventus dan Tottenam belum pernah bertemu di kompetisi Eropa tapi pertemuan nanti akan menjadi yang ketiga dan keempat antara kedua tim sejak awal musim 2016/17 ini.

Pada Juli 2016 – di hari yang sama saat klub mendapatkan tanda tangan Gonzalo Higuain – Juventus menaklukkan Tottenham 2-1 d Melbourne (**http://www.juventus.com/id/news/news/2016/juve-taklukkan-spurs-di-melbourne.php**) setelah Medhi Benatia dan Paulo Dybala mencatatkan nama di papan skor.

Pada Agustus tahun ini, Bianconeri bertandang ke Wembley untuk menjalani laga pemanasan pra-musim terakhir dimana tuan rumah keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0 (**http://www.juventus.com/id/news/news/2017/spurs-menang-di-wembley.php**)

PERBANDINGAN SATU LAWAN SATU

juventus_tottenhamhotspur22.jpg

Juventus dan Tottenam belum pernah bertemu di kompetisi Eropa tapi pertemuan nanti akan menjadi yang ketiga dan keempat antara kedua tim sejak awal musim 2016/17 ini.

Pada Juli 2016 – di hari yang sama saat klub mendapatkan tanda tangan Gonzalo Higuain – **Juventus menaklukkan Tottenham 2-1 d Melbourne** setelah Medhi Benatia dan Paulo Dybala mencatatkan nama di papan skor.

Pada Agustus tahun ini, Bianconeri bertandang ke Wembley untuk menjalani laga pemanasan pra-musim terakhir dimana tuan rumah keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.

PERTEMUAN YANG PUNYA IKATAN

batch_llorenteJuve.jpg

Hanya ada satu pemain yang pernah bermain untuk kedua klub, sang penyerang Fernando Llorente. Sang pria Spanyol mencetak 27 gol sepanjang 92 laga untuk Bianconeri dan selama itu telah menjadi seorang penggemar Juve.

Llorente bergabung bersama Spurs musim panas ini dan mencetak gol perdananya untuk Tottenham dalam laga di Liga Champions melawan APOEL yang dimenangkan oleh Spurs 3-0.

PERFORMA DI LIGA

batch_775015520_DB_BB49_EEEEB5E036C95DA7BEED54A633BE4AFC.JPG

Ini menjadi musim Liga Primer Inggris yang cukup baik bagi tim asuhan Pochettino sebab Spurs saat ini berada di peringkat keenam klasemen dengan rekor 8 kemenangan, 4 imbang dan 4 kekalahan. Hanya dua poin terpaut dengan tim di peringkat keempat, lolos ke Liga Champions musim depan jelas masih sangat mungkin bagi lawan kita ini.

Harry Kane telah mencetak 12 gol di Liga Primer Inggris sejauh ini di musim ini hanya tertinggal satu gol dari Mohamed Salah dalam daftar pencetak gol terbanyak di liga tersebut.

Item Terkait