ea101f2a-99e6-4365-85d4-77d2a25f78d7.jpg

Marchisio: “Tidak ada rasa takut”

SHARE
Marchisio: “Tidak ada rasa takut”
Marchisio: “Tidak ada rasa takut”
Marchisio: “Tidak ada rasa takut”

Claudio Marchisio mengatakan Juventus tidak akan terlalu terpesona dengan tugas yang akan mereka hadapi hari Sabtu mendatang, melawan Barcelona. Ia menegaskan bahwa perhitungan dan fokus yang dibangun dalam lima hari kedepan akan membantu mereka menampilkan kemampuan maksimal mereka di final Liga Champions.

Berbicara di hadapan media di Juventus Stadium, pemain berusia 29 tahun ini memulai: “Kami jelas tidak takut menghadapi mereka. Kami senang memperoleh kesempatan sepenting ini dan terdapat tensi yang tepat di tempat latihan.

“Jika kami melihat kembali ke awal musim ini tidak ada yang menyangka kami akan berakhir sebagai finalis dan di sinilah kami sekarang. Kami akan tetap tenang dalam melakukan persiapan dan bertujuan untuk mempersiapkan diri kami jelang final dengan sebaik mungkin.”

Bianconero sejak kecil ini mungkin lebih dari memahami dari siapapun apa arti kesuksesan Liga Champions bagi Juventus dan akan berusaha menyamai raihan para pahlawan tahun 1996 ketika ia dan rekan-rekannya memasuki pertempuran terbesar musim ini di Olympiastadion Berlin pada Sabtu malam.

“Saya menyaksikan sendiri saat Juventus mengangkat trofi Liga Champions pada tahun 1996 di Roma dan sayangnya juga menyaksikan beberapa kekalahan setelahnya. Kami tahu bagaimana fans menginginkannya, demikian pula dengan klub. Kami perlu menyadari bahwa di final, peluang menang dan kalah adalah sama, 50-50, namun kami ingin tetap memberikan yang terbaik, hingga akhir.”

Lawan mereka pekan depan, yang memastikan gelar domestik ganda La Liga dan Copa del Rey pada Sabtu lalu usai menang 3-1 atas Athletic Bilbao, tetap menjadi favorit bagi para petaruh untuk menjadi juara Liga Champions, namun Marchisio yakin bahwa Bianconeri juga cukup memiliki banyak kemampuan dalam diri mereka untuk memastikan mereka dapat menampilkan yang terbaik di Berlin.

“Kami sangat menghormati Barcelona, yang memiliki barisan penyerang fenomenal yang mampu mencetak 120 gol satu musim. Namun kami juga adalah tim yang terorganisir dengan baik dan grup yang sangat erat serta memiliki hati yang besar. Kami akan menuju Olympiastadion dan bermain dengan cara yang tenang, memahami kualitas yang kami miliki.”

Item Terkait