0002.jpg

Caceres percaya diri untuk musim ini

SHARE
Caceres percaya diri untuk musim ini
Caceres percaya diri untuk musim ini
Caceres percaya diri untuk musim ini

Sebagai seorang yang selalu "optimis" dan pemain yang "selalu berusaha untuk meningkatkan permainannya" stopper Juve asal Uruguay Martin Caceres memandang musim ini dengan positif saat Ia berada di JTV sore ini sambil menambahkan bahwa kinerja dan kemenangan luar biasa pada Selasa malam di Manchester bisa menjadi jaminan meraih hasil bagus di Genoa dalam lanjutan Serie A, Minggu.

Dia mengatakan: "Kami yakin apa yang dapat kami capai musim ini dan kami senang dengan hasil melawan City. Pertandingan pembukaan Liga Champions adalah salah satu hal besar untuk kami menangkan.

"Minggu, meskipun merupakan cerita yang berbeda, kami belum pernah menang di liga dan kami sedang berusaha untuk mengubah itu melawan Genoa. Kami belum membuat awal yang baik di liga dan kami akan berharap untuk meraih hasil terbaik karena ini adalah skuat yang akan memberikan segalanya pada hari Minggu dan kami harus menjadi yang terbaik untuk memenangkan pertandingan."

Dengan kekuatan dan kedalaman dalam barisan skuat mereka, pemain asal Uruguay tersebut optimistis meskipun Liga Champions menghadirkan tantangan yang berbeda untuk sepakbola Italia, Ia yakin skuad Juve akan melakukan yang lebih baik lagi di lini depan liga domestik dalam beberapa minggu mendatang.

0007.jpg

"Liga Champions menghadirkan tantangan yang unik. City keluar untuk memenangkan pertandingan pada hari Selasa dengan bermain menyerang sehingga meninggalkan ruang bagi kami untuk masuk ke wilayah mereka tetapi melawan Genoa itu akan menjadi pertandingan yang sangat berbeda.

"Kami menyambut wajah-wajah baru di dalam ruang ganti tapi itu seharusnya tidak menjadi alasan untuk kami, para pemain semua tahu bahwa kita dapat melakukan hal yang lebih baik.

Kami yang lebih berpengalaman dalam skuat harus membantu para pemain baru beradaptasi dan membuat mereka merasa menjadi bagian dari tim secepat mungkin."

Apa yang dijelaskan oleh Martin di JTV semua itu adalah komitmen bek asal Uruguay untuk Juventus, memberikan dampak positif dan pentingnya kesetiaan menjadi Bianconeri untuk membayar penghargaan kepada pemain Uruguay lainnya yang pernah menggunakan seragam nomor empat hitam dan putih.

Dia menyimpulkan: "Saya sudah merasa bagian dari klub ini sejak saya tiba. Rekan senegara saya Paolo Montero juga memakai nomor 4 di Juventus sehingga menggunakan seragam hitam dan putih ini sangat berarti banyak bagi saya.

"Apakah kita menang atau kalah, kita tahu para fans akan selalu mendukung kami dan membuat perbedaan dunia bagi kami sebagai pemain, itu sebabnya kami pergi dan bertepuk tangan kepada mereka setiap pertandingan usai."

Item Terkait