card neto.jpg

Neto bergabung dengan Juventus

SHARE
Neto bergabung dengan Juventus
Neto bergabung dengan Juventus
Neto bergabung dengan Juventus

Norberto Murara Neto telah resmi menuntaskan kepindahannya ke Juventus, menyepakati kontrak dengan durasi empat tahun yang akan mengikatnya dengan klub hingga 30 Juni 2019.

Kiper berkebangsaan Brazil, 25 tahun, bergabung dengan Juventus usai empat setengah musim bersama Fiorentina dimana ia memberikan penampilan yang meyakinkan Bianconeri untuk merekrutnya sebagai pelapis Gigi Buffon.

Lahir pada 19 Juli 1989, karir Neto dimulai di akademi Cruzeiro sebelum ia pindah ke klub yang memberikannya kesempatan memulai debut profesional di 2009, Atletico Paranaense.

Dua musim dan 36 penampilan liga, ia kemudian kembali pindah, meninggalkan Brazil untuk bermain di Italia setelah Fiorentina merekrutnya pada Januari 2011.

Awal bermain bagi pria Brazil tersebut di klub asal Florence adalah saat menang atas Empoli di ajang Coppa Italia pada November 2011 dan ia kemudian segera meraih tempat utama di tim, menjadi kiper nomor satu Viola di awal musim 2013/14.

Musim lalu Neto memperoleh pengalaman penting di Eropa sepanjang perjalanan Fiorentina di Liga Eropa yang berakhir hingga semi-final, sementara itu ia juga menjadi perhatian pelatih tim nasional Brazil Dunga, yang membawanya ke Copa America di Chili musim panas ini setelah cedera yang dialami Diego Alves.

Usai 101 penampilan di seluruh kompetisi bagi Fiorentina, sang penjaga gawang ini akan memulai petualangan baru bersama Juventus, dimana ia akan bekerja bersama salah satu kiper terbaik dunia, Gigi Buffon.

Item Terkait