allegri_juventus-bayernmonaco.jpg

Allegri analisis penampilan tangguh Juve

SHARE
Allegri analisis penampilan tangguh Juve
Allegri analisis penampilan tangguh Juve
Allegri analisis penampilan tangguh Juve

Seperti pepatah lama mengatakan, sepak bola adalah permainan dua babak, namun dalam laga Liga Champions dini hari tadi melawan Bayern Munich, dua periode permainan bisa menjadi pembeda dalam tingkatan yang lebih besar, sebagaimana Bianconeri bangkit melawan dari tertinggal dua gol untuk mengamankan hasil imbang yang layak didapatkan.

Menilai performa timnya secara keseluruhan, Massimiliano Allegri memulai: “Kami perlu untuk mengambil hal-hal baik yang kami lakukan di babak kedua serta melakukan analisis yang tepat terhadap penampilan di 45 menit pertama juga.

“Kami memiliki peluang untuk bermain lebih baik dari sudut pandang teknis sebelum jeda dan juga menciptakan beberapa peluang di periode awal, namun kami gagal untuk memanfaatkan mereka di bawah tekanan.

“Dalam periode tertentu, mereka memiliki 10 pemain di setengah lapangan kami dam kami bermain baik untuk dapat menjaga mereka. Ya kami bisa melakukannya, akan tetapi, kami perlu lebih baik di ruang serang ketika kami berhasil memenangkan kembali bola.”

Menjelaskan berbaliknya keberuntungan timnya usai gol Arjen Robben di menit 55 bagi tim asal Jerman, Allegri mengakui bahwa jawabannya terletak dalam permainan lebih bebas yang kurang terlihat sebelum jeda.

“Kami dapat mendorong lebih di lapangan dan mengambil risiko terjadinya satu lawan satu di belakang karena kami memiliki bek-bek yang dapat diandalkan untuk mengatasi situasi seperti itu.

“Ketika mereka mulai melemah, kami justru tumbuh dalam hal kepercayaan diri, menekan mereka lebih tinggi dan bermain dengan perlindungan lebih sedikit di depan barisan pertahanan.

“Ini membuat kami untuk dapat menciptakan lebih banyak peluang menciptakan gol dan kami pada akhirnya memperoleh hasilnya dengan pendekatan yang lebih terbuka.”

Dengan putaran kedua babak 16 besar dijadwalkan berlangsung tiga pekan lagi, Allegri dan pasukannya mengalihkan perhatian mereka ke tugas-tugas domestik, namun ahli taktik asal Tuscan ini mendesak para pemainnya untuk mengingat momen-momen terbaik dalam penampilan dini hari tadi untuk memberikan dorongan di berbagai lini.

“Kini kami kembali ke tugas-tugas kami di liga dan perjuangan menuju final Coppa Italia dengan melawan Inter. Laga tadi merupakan sebuah ujian untuk melihat apakah kami berada di level yang tepat untuk membuat jejak kami di skenario menantang dan performa yang memenuhi kami dengan kepercayaan diri cukup yang akan kami terus bawa hingga sisa musim.”

Item Terkait