logo bayern.jpg

Perjalanan Bayern menuju babak 16 besar

SHARE
Perjalanan Bayern menuju babak 16 besar
Perjalanan Bayern menuju babak 16 besar
Perjalanan Bayern menuju babak 16 besar

Bayern Munich memulai musim mereka di Liga Champions 2015/16 dengan meraih kemenangan tandang 3-0 di Olimpiacos, hasil yang merupakan kemenangan beruntun mereka dalam 12 pertandingan pembukaan kompetisi.

Perlawanan keras dari tuan rumah membuat Bavarians harus menunggu hingga menit ke-52 untuk membuka skor, tendangan lambung dari sisi sayap dari Thomas Muller sukses menaklukkan Roberto dengan menempatkan bola di tiang jauh.

Olimpiacos sempat memberikan ancaman berbahaya bagi Bayern ketika waktu menyisakan tujuh menit dari waktu normal ketika peluang emas Leandro Salino gagal menaklukkan Manuel Neuer, pasukan Pep Guardiola akhirnya memastikan tiga poin melalui dua gol di menit akhir dari pemain pengganti Mario Gotze dan penalti Muller.

Sebuah hattrick dari Robert Lewandowski menginspirasi Bayern untuk meraih kemenangan meyakinkan atas Dinamo Zagreb, menjaga rekor 100 persen mereka dalam dua laga pembuka di Grup F.

Wakil Jerman hanya membutuhkan waktu 13 menit untuk membuka keran gol, Douglas Costa melakukan tusukan dari sayap ke dalam kotak penalti dan dengan dingin ia sukses menaklukkan gawang kawalan Eduardo. Keunggulan tim tuan rumah bertambah menjadi dua hanya delapan menit kemudian, Lewandowski sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan Thiago Alcantara.

Tuan rumah semakin tak terbendung, Bayern menambah dua gol lagi untuk menutup keunggulan di babak pertama masing-masing pada menit ke-25 dan 29. Pertama, Gotze sukses menerobos masuk kotak penalti setelah melakukan kerjasama umpan satu-dua yang apik dengan Kingsley Coman, kemudian Lewandowski mencetak gol kedua nya dengan memanfaatkan sepak pojok dari Costa.

Bomber Polandia sukses mencetak hattrick tak lama setelah jeda istirahat, ia membuat Allianz Arena kembali bergemuruh setelah ia dengan tenang mengangkat bola melewati kiper Eduardo untuk melengkapi malam bintang lima untuk sang juara Bundesliga.

Gol dari Olivier Giroud dan Mesut Özil menyebabkan kekalahan pertama Bayern di London Utara.

Pasukan Guardiola yang mengandalkan penguasaan bola dan mengatur tempo permainan dalam upaya mereka untuk menjadi pemenang pada paruh kedua, berakhir dengan kegagalan ketika Giroud sukses memanfaatkan kesalahan di lini pertahanan untuk membuat Gunners memimpin pada menit 77.

Pukulan semakin kencang di injury time, dengan Bayern yang terus mencari kesempatan untuk menyamakan kedudukan, Ozil sukses memanfaatkan momentum ketika sontekannya melewati garis gawang yang membuat Arsenal sukses meraih kemenangan pertama di Liga Champions musim ini.

Balas dendam atas kekalahan di Inggris segera datang dengan cepat saat Bayern mengatasi Arsenal dengan skor 5-1 di Allianz Arena dua minggu kemudian.

Hanya sepuluh menit waktu berjalan untuk membuat perlawanan The Gunners 'hancur, Alcantara mengirim umpan silang sempurna untuk kepala Lewandowski yang mencetak gol keempatnya di Liga Champions sejauh laga itu. Tuan rumah menggandakan keunggulan mereka sesaat sebelum waktu memasuki setengah jam ketika Müller sukses memanfaatkan umpan Coman di tiang dekat.

Bayern dalam semakin tak kenal ampun, pasukan Arsene Wenger bahkan tidak diberikan kesempatan untuk menenangkan diri selama istirahat babak pertama, dengan gol David Alaba pada menit 44 mengakhiri babak pertama.

Pemain pengganti Arjen Robben menambah keunggulan mereka sepuluh menit setelah jeda, dan sementara voli mengesankan Giroud pada menit 69 memperkecil kedudukan untuk Arsenal, akhirnya malam itu benar-benar menjadi milik Bayern dan khususnya Muller, yang mencetak gol kelima kelima dengan hanya satu menit waktu normal yang tersisa.

Penampilan hebat lainnya di kandang sendiri membuat Bavarians berlayar menuju babak 16 besar Liga Champions, Olimpiacos menjadi korban tiga gol cepat dalam 20 menit waktu pembuka yang menjamin hasil akhir akan menjadi kepastian.

Setelah membuka skor dari jarak dekat melalui Costa pada menit ke-8, pasukan Guardiola semakin membuat wakil Yunani patah hati dengan gol selanjutnya dari Lewandowski dan Muller, membuat tim tamu semakin terpuruk.

Kartu merah Bek Bayern, Holger Badstuber delapan menit memasuki lapangan setelah jeda membuat Olimpiacos bermain dengan sedikit tenang karena unggul jumlah pemain, tapi waktu yang tersisa justru menguntungkan tuan rumah yang menambah gol keempat mereka melalui Coman, sebuah malam yang indah untuk Bavarians.

Dua gol Lewandowski pada babak kedua memastikan Bayern mengakhiri babak grup sebagai juara grup F setelah mencatatkan kemenangan kelima mereka dari enam pertandingan.

Sementara tuan rumah mungkin telah menciptakan peluang yang lebih baik selama babak pertama, Bavarians akhirnya menang ketika Mueller, sebagai pemain pengganti, memberikan umpan sempurna kepada Lewandowski untuk membuka skor pada menit 61. Lewandowski mencetak gol kedua malam itu tiga menit kemudian, kali ini memanfaatkan Sebastian Rode umpan untuk mengangkat bola melewati Eduardo.

Sebuah peluang emas kembali datang ketika Arturo Vidal dijatuhkan di kotak penalti, hanya saja Mueller masih mengenai tiang.

Item Terkait