finale viareggio001.jpg

Primavera pesta setelah juarai Viareggio

SHARE
Primavera pesta setelah juarai Viareggio
Primavera pesta setelah juarai Viareggio
Primavera pesta setelah juarai Viareggio

Tim Primavera Juventus merayakan keberhasilan menjuarai Piala Viareggio kesembilan kalinya setelah menang 3-2 atas Palermo semalam. Hasil ini menjadikan mereka sebagai tim paling berprestasi sepanjang sejarah kompetisi tersebut bersama dengan Milan.

Kemenangan tersebut dipastikan lima menit sebelum pertandingan usai dan melalui laga yang berjalan ketat. Alessio Di Massimo sukses menyelesaikan sebuah tendangan penalti sehingga kontingen Bianconeri, yang dipimpin oleh sang pelatih Fabio Grosso, pun berpesat-pora.

Segalanya nampak berjalan sesuai rencana bagi Juventus ketika Grigoris Kastanos membawa mereka unggul di menit ke-15, menghujamkan umpan silang Roman Macek dari sisi kanan ke gawang lawan dengan begitu percaya diri, akan tetapi Palermo membalas 13 menit kemudian melalui penyelesaian jarak dekat Antonio La Gumina setelah sebuah penyelamatan oleh Mattia Del Favero.

Ketika pertandingan semakin sengit, dua penalti terjadi dalam empat menit yang menguntungkan kedua tim. Pertama, tembakan penalti Vadala mengembalikan keunggulan Bianconeri di menit ke-33, sebelum kemudian Gumina membuat Palermo menyeimbangkan kedudukan dengan gol keduanya pada pertandingan tersebut.

Di babak kedua yang berjalan ketat, dimana drama terjadi saat Palermo berusaha mencetak gol penentu kemenangan, laga nampaknya akan dilanjutkan dengan adu penalti karena waktu tersisa lima menit lagi, namun Di Massimo memiliki ide lain, ia memenangkan dan mengeksekusi sendiri sebuah tendangan penalti untuk membawa pulang trofi juara buat tim asuhan Grosso.

Kemenangan di Piala Viareggio semalam menghadirkan langkah pertama dari potensi raihan tiga gelar sekaligus bagi tim Primavera yang sedang menanjak penampilannya, mereka akan terus mengejar target kedua mereka musim ini saat menjamu Inter di putaran pertama final Piala Italia pada Kamis 7 April di Juventus Stadium.

Item Terkait