Juventus memastikan diri meraih Scudetto ketujuh beruntun mereka setelah bermain imbang 0-0 di kandang Roma di laga sebelumnya dan mentahbiskan nama mereka dalam sejarah Bianconeri sebagai #MY7H, juga menandai gelar ke-36 yang belum pernah ada sebelumnya untuk La Vecchia Signora. Sebelumnya Juve baru saja meraih trofi lainnnya di ibukota Italia dalam empat hari, menjuarai TIM Cup setelah menang 4-0 atas Milan di partai Final.
Massimiliano Allegri kini menjadi manajer pertama di Eropa yang menjuarai emapt gelar anda secara berturut-turut. Allegri pula yang bertanggungjawab atas empat dari enam juara ganda dalam sejarah Juve.
Atmosfer pesta akan tersaji di Allianz Stadium dengan hadirnya penonton, tidak hanya karena perayaan atas capaian-capaian tim musim ini, melainkan juga penghormatan kepada Gianluigi Buffon, yang akan memainkan pertandingan terakhirnya untuk Juventus Sabtu ini setelah 17 tahun bersama klub.