Matahari bersinar cerah di Continassa, Kamis (28/11) pagi. Sekitar 500 fans berkerumun di tribune, hadir di antara mereka adalah Juventus Members yang teregistrasi sebagai Official Fan Club dan juga tamu undangan klub.
Sesi latihan terbuka ini menandai kembalinya Juventus berlatih setelah libur sehari pasca berlaga di Liga Champions. Latihan ini adalah persiapan pertama Juve untuk menghadapi Sassuolo dan terbagi ke dalam beberapa sesi.