Juventus Women untuk pertama kalinya gagal meraih kemenangan di musim ini setelah bermain imbang 2-2 dengan Milan di Stadio Brianteo, Monza pada Minggu (17/11) sore.
Staskova sempat mengira mencetak gol kemenangan di menit ke-81, tapi gol penyama Vitale di masa injury time memaksa kedua tim berbagi poin.
Ini adalah duel antara peringkat satu dan peringkat dua klasemen di mana Juventus unggul dua poin atas Rossonere. Pelatih Rita Guarino menyambut kembali hadirnya Barbara Bonansea di skuad setelah pulih dari cedera.